31 Januari, 2008

Yang manakah kita?

Di bawah ini ada beberapa gambar yang mungkin bisa mewakili kita sebagai muslim. Manakah diantara gambar dibawah ini yang mewakili sifat atau kepribadian anda sebagai muslim atau muslimah? Klo aku yg mana ya.. no.15 kali ya..hehehe :)

1________2_________3________4_______5______6_______7_______8_

__9_______________10____________11___________12__________13_

_14______________15_________16____________17__________18_

Gambar diambil dari: komik.dakwah.info

26 Januari, 2008

Hidupku hari ini


Aku hidup
dulu hingga kini
kian hari
kian meredup
detik, menit, dan jam
hingga beribu hari
beribua malam

Tak sadar hari ini
seperti mimpi
melangkah dengan salah
berjalan tanpa tujuan
berlari tak berarti

Tapi diam berarti tenggelam
dalam gelapnya malam
berhenti berarti mati
dalam jahatnya kehidupan ini

Inginku berakhir
tapi lelah kuberfikir
kapankah derita
kan segera sirna
akankah bahagia
menjadi akhir cerita

20 Januari, 2008

Mutilungual Dictionary

Butuh kamus bahasa Jerman, Perancis, Arab, atau bahasa yang lainnya? Site ini sangat layak untuk dikunjungi Dictionary.com. Di situ komplit, ada 31 bahasa termasuk bahasa Indonesia dan English. Dengan memasukkan 1 kata yang akan kita terjemahkan(dalam bahasa apapun dalam daftar), otomatis akan diterjemahkan dalam 30 bahasa lainnya sekaligus. Jadi tidak usah menerjemahkan 1 per 1 kata seperti halnya 2 posting yang terdahulu, sederet.com dan atrinia.com. 31 bahasa yang dimaksud yaitu:

Arabic
Chinese (Simplified)
Chinese (Traditional)
Czech
Danish
Dutch
English
Estonian
Finnish
French
German
Greek
Hungarian
Icelandic
Indonesian
Italian
Japanese
Korean
Latvian
Lithuanian
Norwegian
Polish
Portuguese (Brazil)
Portuguese (Portugal)
Romanian
Russian
Slovak
Slovenian
Spanish
Swedish
Turkish

OK! Silakan dicoba bagi yang pengen pinter berbagai bahasa asing, atau yang sekedar pengen tahu apa arti suatu kata dalam bahasa yang lain. Semoga bermanfaat...

13 Januari, 2008

Tuhan Itu Tidak Ada??

Seorang konsumen datang ke tempat tukang cukur untuk memotong rambut dan merapikan brewoknya. Si tukang cukur mulai memotong rambut konsumennya dan mulailah terlibat pembicaraan yang mulai menghangat. Mereka membicarakan banyak hal dan berbagai variasi topik pembicaraan, dan sesaat topik pembicaraan beralih tentang Tuhan.

Si tukang cukur bilang,"Saya tidak percaya Tuhan itu ada".

"Kenapa kamu berkata begitu ???" timpal si konsumen.

"Begini, coba Anda perhatikan di depan sana , di jalanan... untuk menyadari bahwa Tuhan itu tidak ada. Katakan kepadaku, jika Tuhan itu ada, Adakah yang sakit??, Adakah anak terlantar?? Jika Tuhan ada, tidak akan ada sakit ataupun kesusahan. Saya tidak dapat membayangkan Tuhan Yang Maha Penyayang akan membiarkan ini semua terjadi."

Si konsumen diam untuk berpikir sejenak, tapi tidak merespon karena dia tidak ingin memulai adu pendapat.

Si tukang cukur menyelesaikan pekerjaannya dan si konsumen pergi meninggalkan tempat si tukang cukur. Beberapa saat setelah dia meninggalkan ruangan itu dia melihat ada orang di jalan dengan rambut yang panjang, berombak kasar(mlungker-mlungker istilah jawa-nya), kotor dan brewok yang tidak dicukur. Orang itu terlihat kotor dan tidak terawat. Si konsumen balik ke tempat tukang cukur dan berkata, "Kamu tahu, sebenarnya TIDAK ADA TUKANG CUKUR."

Si tukang cukur tidak terima," Kamu kok bisa bilang begitu ??". "Saya disini dan saya tukang cukur. Dan barusan saya mencukurmu!"

"Tidak!" elak si konsumen. "Tukang cukur itu tidak ada, sebab jika ada, tidak akan ada orang dengan rambut panjang yang kotor dan brewokan seperti orang yang di luar sana ", si konsumen menambahkan.

"Ah tidak, tapi tukang cukur tetap ada!", sanggah si tukang cukur. " Apa yang kamu lihat itu adalah salah mereka sendiri, kenapa mereka tidak datang ke saya", jawab si tukang cukur membela diri.

"Cocok!" kata si konsumen menyetujui. "Itulah point utama-nya!. Sama dengan Tuhan, TUHAN ITU JUGA ADA ! Tapi apa yang terjadi... orang-orang TIDAK MAU DATANG kepada-NYA, dan TIDAK MAU MENCARI-NYA. Oleh karena itu banyak yang sakit dan tertimpa kesusahan di dunia ini."

Si tukang cukur terbengong !!!



Sumber: milis

10 Januari, 2008

7 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan

1. Merokok
Para Ilmuwan telah menetapkan dengan percobaan bahwa merokok satu batang setelah makan sama dengan merokok 10 batang pada waktu yang lainnya. Artinya kerusakan dan penyakit yang diakibatkan oleh satu batang rokok setelah makan setara dengan kerusakan dan penyakit yang diakibatkan oleh 10 batang rokok.

2. Memakan buah-buahan secara langsung
Sesungguhnya mengkonsumsi buah-buahan setelah makan akan menyebabkan terisinya perut dengan udara. Oleh karena itu dianjurkan memakan buah-buahan 1 jam sebelum atau sesudah makan.

3. Langsung minum teh
Dikarenakan daun-daun teh mengandung banyak unsur kimia karbon,dimana bahan kimia ini akan mempengaruhi protein yang ada pada makanan yang kita makan dan menjadikan keras sehingga sulit dicerna.

4. Melonggarkan sabuk di perut
Melonggarkan sabuk setelah makan akan menyebabkan mulasnya lambung dan kebuntuannya (penyumbatan usus).

5. Mandi
Langsung mandi setelah makan akan menyebabkan mengalirnya darah ke penghujung tubuh, iaitu ke ujung tangan dan kaki. Akibatnya jumlah darah yang mengalir ke sekitar lambung menjadi sedikit. Hal ini menyebabkan lemahnya proses pencernaan.

6. Berjalan
Termasuk kesalahan fatal adalah keyakinan orang terhadap pernyataan "jika engkau berjalan 100 langkah setelah makan, sesungguhnya engkau akan menikmati kesehatanmu hingga usia 99 tahun." Ini adalah pernyataan yang salah, dimana langsung berjalan setelah makan akan menyebabkan lemahnya proses pencernaan.

7. Tidur
Sesungguhnya langsung tidur setelah makan akan menyebabkan tidak sempurnanya proses pencernaan sehingga akan mnyebabkan kerusakan lambuang atau radang usus.



dari:majalah-Qiblati edisi 03 th III Dzulqa'dah 1428 H

05 Januari, 2008

Nunggu Mobil

Ada seorang anak SD kelas 1 yang amat lugu namanya Aiaa. ia disuruh oleh ibunya untuk beli cabe di warung depan diseberang jalan rumahnya.

Ibu: Nak belikan ibu cabe di warung depan, tapi kalo mau nyebrang hati-hati, tunggu mobil lewat dulu ya.
Aiaa: iya bu. !!! :)

setelah ditunggu 30 menit, kok si anak tidak datang-datang lalu ibunya keluar rumah, didapatinya si anak masih menunggu dipinggir jalan.

ibu : kok kamu malah nunggu disitu, nggak beliin ibu cabe?
Aiaa : iya bu, soalnya aku nunggu mobil lewat, dari tadi yang lewat motor terus bu...
ibu : ???!!!...