Mungkin tidak tepat 365 hari, tapi kira-kira sudah setahun status suami ada pada saya walaupun status di KTP masih tertulis "Belum Kawin". hehehe.. Tidak terasa.... ya, tidak terasa sudah ratusan hari saya ditemani seseorang yang sebelumya tidak saya kenal sama sekali. Sudah 12 bulanan saya membawa anak orang ke rumah (ortu) saya. Jadi saya datang menemui bapaknya, bilang padanya bahwa saya akan membawa anaknya ke rumah saya padahal beliau dan keluarga sebelumnya tidak mengenal saya. Alhamdulillah keluarganya percaya pada saya atas saran dari calon istri (waktu itu). Dan sampai sekarang (masyaaAllah) saya masih heran, bagaimana Allah Ta'ala mengatur semua keajaiban ini.
Kata sebagian orang menikah itu tidak enak, tapi enak sekali atau ueeenak! Kata saya, menikah itu sebuah keajaiban. Salah satunya seperti yang saya paparkan tadi. Lalu segala rutinitas kita sehari-hari akan berubah setelah adanya pasangan kita, tambah satu anggota keluarga. Dan akan berubah lagi setelah nambah satu anggota keluarga (yaitu anak).
Seperti yang diucapkan orang-orang beberapa bulan pertama adalah bulan-bulan yang sangat indah dimana cinta yang sebenarnya kita rasakan, kita ungkapkan dan kita terima. Di bulan-bulan berikutnya kita baru akan sedikit demi sedikit mengerti pasangan kita. Satu per satu
rahasia dan sifat asli pasangan akan terungkap.