Ya, judul di atas tidak ada salah. Memang banyak yang tahu dan sadar untuk membuang sampah pada tempatnya, tapi banyak juga yang membuangnya secara sembarangan. Entah itu sudah tahu tapi enggan melakukan atau belum tahu tapi tidak mau tahu. Atau tidak ada tempat untuk membuangnya (yang sebenarnya bisa diusahakan).
Pinggir sungai ada tempat yang strategis untuk membuang sampah (menurut sebagian orang, bukan saya). Mungkin mereka pikir dengan membuang sampah di pinggir sungai, sampahnya nanti akan dibawa aliran sungai. Tapi apakah mereka (dan kalian) tidak berfikir dengan membuang sampah di sungai berarti
- sudah jelas tidak enak dipandang dan mengakibatkan bau yang tidak sedap karena mengotori sungai
- mengurangi habitat makhluk hidup di sekitar sungai tersebut karena air sungai telah terkena polusi (bahkan bisa sampai laut).
- menambah tumpukan sampah di hulu sungai yang mengakibatkan
sedimentasi.
- menghambat aliran air sungai yang bisa menyebabkan banjir
- dan masih banyak lagi (silakan gugling sendiri :p)